SELAMAT DATANG PARA SAHABAT BLOGGER DI BLOG SEDERHANA KAMI "MP" DAARUTTHOLABAH79.BLOGSPOT.COM.BLOG DARI SEORANG WNI YANG BERHARAP ADA PEMIMPIN DI NEGERI INI,BAIK SIPIL/MILITER YANG BERANI MENGEMBALIKAN PANCASILA DAN UUD 1945 YANG MURNI DAN KONSEKUEN TANPA EMBEL-EMBEL AMANDEMEN SEBAGAI DASAR NEGARA DAN PANDANGAN HIDUP RAKYAT INDONESIA...BHINNEKA TUNGGAL IKA JADI KESEPAKATAN BERBANGSA DAN BERNEGARA,TOLERANSI DAN KESEDIAAN BERKORBAN JADI CIRINYA...AMIIN

Rabu, 30 Maret 2016

BEDANYA ORANG ALIM DAN ORANG BODOH

Tidurnya orang Alim Lebih Besar Pahalanya Dari Ibadahnya Orang Bodoh

Mengapa Tidurnya orang Alim Lebih Besar Pahalanya Dari Ibadahnya Orang Bodoh
Syekh Abdul Qadir Al-Jailani dalam Sirrul Asrar:
Mari membiasakan dzikir lisan dan qolbu setiap saat. Hidupkan qolbu dengan mengingat dan merasakan kehadiran Allah dalam diri. Mari mengenali jati diri kita saat tidur ataupun terjaga.



“Allah memegang jiwa (orang) ketika matinya dan (memegang) jiwa (orang) yang belum mati di waktu tidurnya; Maka Dia tahanlah jiwa (orang) yang telah Dia tetapkan kematiannya dan Dia melepaskan jiwa yang lain sampai waktu yang ditetapkan.” (QS. Az-Zumar [39]: 42)

Rasulullah SAW bersabda, “Tidurnya orang Alim lebih besar pahalanya dari ibadahnya orang bodoh.” (HR. Ath-Thabarasi di Makârim Al-Akhlâq).

Menurut Syekh Abdul Qadir Al-Jailani, hal ini berlaku bagi orang yang qolbunya hidup dengan menyebut asma-asma tauhid, dengan lisan sirri tanpa huruf dan suara. Allah SWT berfirman dalam Hadist Qudsi, “Manusia adalah rahasia-Ku dan Aku adalah rahasia manusia.”

Jadi, manusia yang mampu melihat sifat-sifat Allah SWT pada segala sesuatu yang ada dan terjadi di muka bumi ini, pasti akan melihat Dzat Allah di akhirat (Alam Lauhut) tanpa perantara. Melihat sifat-sifat Allah inilah yang sering diakui oleh para wali.

Sayyidina Umar bin Khattab mengatakan, “Hatiku melihat Tuhanku dengan cahaya dari Tuhanku.”
Sayyidina Ali bin Abi Thalib juga mengatakan, “Aku tidak menyembah Tuhan yang tidak aku lihat.”

dan barang siapa yang mengenali dirinya maka dia akan mengenali Tuhannya.

 وَ الـلَّــــهُ اَعْــلَـــمْ بِالصَّــــوَاب

Tidak ada komentar:

Posting Komentar